Halo teman-teman mahasiswa! Ada nggak nih dari kalian yang tertarik banget buat magang di kementerian?
Memang nggak bisa dipungkiri, kalau kementerian itu salah satu tempat elit di dunia pemerintahan. Kesempatan magang di kementerian bakal bikin kamu dikelilingi para pejabat dan pegawai pemerintahan yang udah berpengalaman di dunia birokrasi. Magang di kementerian juga bisa jadi jendela buat kamu belajar langsung gimana pekerjaan di lingkungan birokrasi yang kompleks ini.
Di antara banyaknya kementerian di Indonesia, Kementerian Keuangan pastinya jadi salah satu kementerian yang punya popularitas teratas di mata mahasiswa. Pasalnya, Kementerian Keuangan memang jadi salah satu kementerian yang punya fungsi vital di pemerintahan. Mulai dari kebijakan anggaran, pajak, bea cukai, dan lainnya.
Nah, untuk membantumu mendapatkan informasi terbaik seputar magang di Kementerian Keungan. Artikel ini bakal bahas tentang beberapa poin penting terkait program magang di Kementerian Keuangan. Mulai dari profil Kementerian Keuangan untuk bikin kamu lebih kenal kementerian satu ini, formasi magang yang dibuka, persyaratan apa saja yang perlu kamu miliki, dan cara mendaftar magang di Kementerian Keuangan.
Yuk, langsung saja kita mulaikan!
👉 Baca Juga: 10 Keuntungan Magang di BUMN Bagi Mahasiswa
Kementerian Keuangan adalah salah satu lembaga pemerintahan yang punya peran sentral dalam pengelolaan uang dan stabilitas ekonomi negara. Sebagai kementerian yang punya tanggungjawab terhadap kebijakan fiskal, pajak, dan uang negara, Kementerian Keuangan memainkan peran penting dalam proses pembangunan ekonomi Indonesia yang berkelanjutan.
Selain itu, Kementerian Keuangan juga memiliki peran penting dalam merumuskan kebijakan fiskal, mengawasi penerimaan dan pengeluaran negara, dan mengembangkan sistem pajak yang efektif dan adil.
Dalam menjalankan tugasnya, Kementerian Keuangan bekerja sama dengan berbagai lembaga dan mitra strategi, seperti Bank Indonesia, lembaga keuangan internasional, dan organisasi-organisasi ekonomi dan keuangan internasional.
Melalui berbagai program dan kebijakan, Kementerian Keuangan berupaya untuk meningkatkan efisiensi dan transparansi pengelolaan keuangan negara, mengurangi kesenjangan ekonomi, dan memperkuat daya saing ekonomi nasional.
Nah, setelah tahu profil Kementerian Keuangan yang memang punya peran sentral di pemerintahan. Kamu pastinya makin penasaran nih, gimana caranya bisa ikutan magang di kementerian bonafide ini?
Eits! Sebelum kita langsung bahas terkait cara mendaftar magangnya, lebih baik kita bahas terlebih dulu terkait formasi apa saja yang dibuka dan persyaratan apa saja yang dibutuhkan dalam proses pendaftaran magang di Kementerian Keuangan.
Beradasarkan informasi yang dikeluarkan oleh Kemenkue, formasi magang mahasiswa di Kementerian Keuangan dibuka di beberapa unit kerja Kementerian Keuangan, di antaranya:
1. Sekretariat Jenderal
2. Inspektorat Jenderal
3. Direktorat Jenderal Anggaran
4. Direktorat Jenderal Pajak
5. Direktorat Jenderal Bea dan Cukai
6. Direktorat Jenderal Perbendaharaan
7. Direktorat Jenderal Kekayaan Negara
8. Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan
9. Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan
10. Badan Kebijakan Fiskal
11. Lembaga National Single Window
Dari 11 unit kerja di Kementerian Keuangan tersebut, formasi magang masih terbagi lagi ke dalam 2 unit magang yang terdiri dari Unit Eselon I dan II di beberapa biro untuk masing-masing posisi magang.
Perlu kamu tahu, sistem kerja magang di Kementerian Keuangan dibagi dalam sistem WFO, WHF, dan Hybrid. Sistem kerja ini nggak ditentukan secara terpusat. Melainkan akan diterapkan tergantung pada kebijakan masing-masing unit.
👉 Baca Juga: 4 Contoh Pertanyaan Menjebak saat Interview Magang dan Cara Menjawabnya
Persyaratan magang di Kementerian Keuangan ternyata cukup mudah. Berikut ini adalah beberapa persyaratan yang perlu kamu miliki untuk bisa mendaftar magang di Kementerian Keuangan Republik Indonesia.
a. Merupakan mahasiswa aktif. Adapun batasan minimal semester akan disesuaikan dengan ketentuan untuk masing-masing posisi.
b. Memiliki IPK minimal 3.00
c. Memiliki kemampuan yang sesuai dengan kebutuhan tiap-tiap posisi magang.
Selain menyesuaikan diri dengan ketentuan persyaratan peserta, buat kamu mahasiswa yang tertarik magang di Kementerian Keuangan juga perlu menyiapkan beberapa dokumen berikut:
a. Surat pengantar dari universitas
b. Proposal magang, yang terdiri dari rencana program, waktu pelaksanaan magang, dan unit magang
c. Daftar riwayat hidup
d. Transkrip nilai
e. Pas foto
Contoh proposal magang yang menjadi persyaratan berkas wajib untuk magang di Kementerian Keuangan, kamu bisa mengeceknya di sini. Sementara untuk surat pengantar dari universitas, kamu bisa mengajukan kepada universitas kalian masing-masing.
Cara mendaftar magang di Kementerian Keuangan ternyata cukup mudah, lho. Untuk membantumu mendapatkan insight tentang cara dan alur pendaftarannya, berikut ini Prosple rangkum langkah-langkah pendaftaran magang di Kementerian Keuangan yang bisa kamu cermati.
1. Kunjungi laman registrasi magang Kementerian Keuangan
2. Isi data diri secara melalui form yang disediakan.
3. Cek email yang kamu cantumkan dalam form, dan lakukan aktivasi akun
4. Login menggunakan akun yang baru kamu daftarkan
5. Setelah login, kamu akan langsung melihat tampilan laman “List Usulan Magang”
6. Pada laman “List Usulan Magang”, kamu bisa langsung klik “Daftar Magang” dan akan diarahkan langsung ke bagian formulir pendaftaran magang
7. Input data dan unggah berkas dokumen persyaratan
8. Pilih unit tujuan magang. Di sini kamu bisa memilih maksimal 2 unit, ya.
9. Persetujui pakta integritas yang disediakan dan klik “Kirim Data”
Setelah itu, lamaran magang kamu pun sudah selesai dikirimkan. Kamu tinggal menunggu informasi lanjutan terkait proses seleksi selanjutnya.
Untuk mempersiapkan diri menghadapi proses seleksi selanjutnya, seperti wawancara. Kamu bisa lho belajar terlebih dulu terkait seluk beluk wawancara magang dan mempersiapkan diri dengan mempelajari beberapa mock up pertanyaan yang kemungkinan besar akan ditanyakan saat proses wawancara magang.
Selengkapnya, kamu bisa kunjungi blog Prosple dan dapatkan berbagai informasi dan tips menarik terkait perencanaan karir dan internship. Dan jangan lupa untuk cek laman ini untuk ketahui lowongan magang yang tersedia untuk